Cara Mengatasi “SayangnyaGoogle Play Store Telah Berhenti”

Cara Mengatasi “SayangnyaGoogle Play Store Telah Berhenti”
Para pengguna smartphone android pasti sudah tahu apa itu Google play store. Google play store merupakan salah satu aplikasi untuk mendownload berbagai aplikasi dari yang gratis hingga yang berbayar.

Pengguna Playstore pasti pernah mengalami error berhenti secara tiba-tiba,biasanya ditandai dengan munculnya tulisan  “ Google Play Store Has Been Stopped” atau “sayangnya Google Play Store telah berhenti “.

Masalah force close ini tidak hanya dialami smartphone kelas bawah namun juga bisa terjadi pada smartphone kelas kakap,entah itu merk Samsung,Htc,Asus,Sony dan lainnya.Penyebab Google Play Store terjadi error force close adalah File cache,Ram yang sudah penuh dan lainnya.
Pada postingan ini saya akan berbagi cara mengatasi Google Play Store yang sering force close,Berikut ini tutorialnya :

1.Cara yang pertama adalah hapus cache Aplikasi Google Play store
*Buka pengaturan di smartphone kamu
*Tap aplikasi > All atau semua
*Cari aplikasi Google Play Store
*Tap hapus cache

2.Cara yang kedua dengan cara hapus data dan paksa berhenti aplikasi
*Buka pengaturan di smartphone kamu
*Tap aplikasi > All atau semua
*Cari aplikasi Google Play Store
*Tap Hapus Data
*Tap Paksa berhenti

3.Cara ketiga yakni dengan Mematikan smartphone,cabut batrai dan cabut Sim Card.
Ini merupakan cara terkahir yang bisa kamu lakukan adalah dengan mematikan smartphone,mencabut batrai smartphone dan mencopot Sim Card dan Sd card.
Biarkan Smartphone kamu beberapa saat kemudian pasang semua lalu nyalakan lagi smartphone kamu.

Sekian tips dari saya,semoga dengan mempraktikkan 3 cara yang sudah saya jelaskan di atas,dapat mengatasi masalah “Sayangnya Google Play Store Telah Berhenti”.Jika Aplikasi play Store masih tetap Force Close maka langkah paling akhir adalah factory riset,sebelum melakukan factory riset backUp semua data kamu lebih dahulu ya.

Related Posts:

Cara cek kecepatan dan kualitas charger smartphone

Assalamualaikum lur,pada postingan kali ini saya akan berbagi cara mengetahui kecepatan dan kualitas charger kamu.Pada saat membeli smartphone android pasti dibekali charger untuk mengisi daya batrai,saat pertama itu kamu pasti merasa penasaran butuh berapa lama untuk mengisi batrai sampai penuh.

Kecepatan mengisi daya pada smartphone dipengaruhi oleh besarnya kapasitas batrai dan kualitas charger.Jika kamu iingin mengetahui kecepatan dan kualitas charger kamu saya memiliki aplikasi yang bisa membantu kamu.Nah aplikasinya bernama Ampere,Aplikasi ini bisa kamu download gratis di google play store.

Cek Kecepatan dan Kualitas charger smartphone

1.Pertama kamu harus mendownload aplikasi Ampere,Aplikasi tersebut bisa anda dapatkan di Gogle Play Store.Aplikasi ini hanya berukuran sekitar 5 MB.

2.Apabila sudah selesai mendownload langkah selanjutnya adalah menginstal apikasi Ampere.

3.Jika sudah selesai menginstal langsung saja buka aplikasi Ampere,kamu akan melihat tampilan jumlah Ampere yang digunakan.Ketika tidak mencharger aplikasi Ampere memiliki tampilan dengan font berwarna orange.

4.Coba hubungkan charger ke smartphone kamu dan tunggu beberapa saat hingga Aplikasi Ampere menampilkan jumlah Ampere yang kamu terima saat menggunakan charger tersebut.Aplikasi Ampere menunjukan jumlah Ampere yang akan dipasok ke smartphone kamu dengan warna hijau toska.

Kamu bisa membandingkan jumlah Ampere yang akan kamu terima dengan charger lain atau dengan menghubungkan kabel data charger dengan port USB di laptop,pasti kamu akan melihat perbedaannya.Kecepatan pengisian daya ditandai dengan besarnya ampere.

Alhamdulillah postingan tentang cara mengetahui Kecepatan dan kualitas charger smartphone sudah selesai dan semoga bermanfaat.

Related Posts:

5 aplikasi android belajar bahasa korea termudah

Mampu berkomunikasi dengan bahasa lain memang menjadi nilai lebih bagi seorang siswa maupun sesorang yang mau bekerja di suatu perusahaan.Apalagi jika kamu mau kerja ke luar negeri pasti kamu harus menguasai bahasa dinegara yang kamu tuju,contohnya negara korea,jadi kamu harus bisa bahasa korea.
Apabila kamu mau belajar bahasa korea,di era teknologi yang serba canggih ini kamu bisa belajar bahasa korea menggunakan smartphone android kamu.Jika ingin tau aplikasi apa yang cocok untuk kamu yang mau belajar bahasa korea maka baca ulasan tentang aplikasi android untuk belajar bahasa korea.ini ulasannya :
1.FREE Korean by-nemo
Aplikasi ini sangat cocok untuk kamu yang mau belajar bahasa korea sehari-hari.Dengan aplikasi Free Korean by-nemo kamu bisa memanfaatkan fitur “ Speech Studio” dimana fitur ini dapat menguji pengucapan bahasa Korea kamu dengan cara merekamnya.
2.Learn Korean – KR Translator
Jika kamu ingin belajar bahasa korea,tentunya kamu harus belajar alpabhet bahasa korea.Aplikasi ini hampr mirip dengan apliaksi yang pertama,dengan aplikasi ini kamu tidak hanya belajar alpabhet bahasa korea tapi juga belajar cara pengucapan yang benar.
3.PopPopping Korean
Dengan aplikasi ini kamu akan belajar bahasa korea dasar yaitu belajar hangeul atau alpabhet bahasa korea,kamu akan nyaman dengan jika belajar dengan aplikasi ini karena belajar dengan animasi dan audio.
4.Dongsa
Aplikasi ini memiliki tampilan yang sederhana dan mudah dipelajari.Fitur aplikasi ini memfokuskan pada pembelajaran kata kerja.Aplikasi ini saya katakan mudah karena kamu tinggal memasukan kata kerjanya kemudian akan muncul dalam beberapa formulir.
5.Topik One
Aplikasi ini bermanfaat untuk menguji kemampuan bahasa korea kamu setelah mempelajari bahasa hangul dan bahasa korea sehari – hari.Didalam aplikasi ini terdapat tiga segmen pengujian yaitu pemula,menengah,tingkat lanjut.
Nah itulah ulasan 5 aplikasi android untuk belajar bahasa korea,jika anda tertarik silahkan download aplikasi – aplikasi tersebut di google play.Terimakasih dan semoga bermanfaat.

Related Posts:

Cara termudah menampilkan subtitle film di hp android



Menonton film merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan,dengan hp android yang biasanya kamu gunakan untuk alat komunikasi,untuk update,untuk berfoto dan lainnya,sekarang bisa kamu ma
nfaatkan untuk menonton film.Terkadang saat menonton film kita tidak mengerti bahasanya,maka solusinya adalah menampilkan subtitle film tersebut.

Lalu bagaimana cara menampilkan subtitle film di android ?
Sebenarnya carany sangatlah mudah,tapi kamu harus memiliki sebuah aplikasi yang bernama MX Plyaer,Aplikasi ini bisa kamu download di PlayStore secara gratis.MX player merupakan aplikasi yang dapat kamu gunakan untuk memutar video,jika kamu ingin menonton film menggunakan android maka kamu bisa menggunakan aplikasi tersebut, MX player memiliki kelebihan yaitu dapat menampilkan subtitle film kedalam video yang sedang anda putar.Baca dan praktikkan caranya dibawah ini

1.Silahkan download lalu instal aplikasi MX Player.

2.Download subtitle film yang ingin ditampilkan.

3.Setelah langkah pertama selesai silahkan buka aplikasi tersebut.

4.Langkah ketiga silah putar film yang ingin kamu tonton.

5.Pause filme yang sedang kamu putar,lalu tap menu yang ada di pojok atas > pilih Subtitle > tap buka > silahkan cari subtitle yang ingin kamu tampilkan.

Bagaimana ? mudah kan ? silahkan kamu menikmati filmnya,kamu juga bisa mempraktikkan cara diatas dengan film yang berbeda.Terimakasih dan semoga bermanfaat.

Related Posts: